DPR Apresiasi Program PENA Kemensos untuk Sejahterakan Masyarakat

Laporan: Galuh Ratnatika
Minggu, 07 Juli 2024 | 12:55 WIB
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang. (SinPo.id/Parlementaria)
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang. (SinPo.id/Parlementaria)

SinPo.id - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang mengapresiasi program Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA) dari Kementerian Sosial (Kemensos), yang dibuat dalam rangka mensejahterakan masyarakat.

"Program seperti ini kan dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Negara mencoba memberikan modal, ini kesempatan untuk intervensi bagi peningkatan hidup layak bagi mereka," kata Marwan dalam keterangan persnya, dikutip Minggu 7 Juli 2024.

Namun menurutnya, program tersebut perlu penyempurnaan. Salah satunya peningkatan nominal bantuan, yang awalnya berada dikisaran 2 sampai 4 juta, dapat ditingkatkan hingga 10 juta per penerima manfaat agar hasilnya dapat lebih maksimal.

"Target kami, tinjauan ini akan jadi bahan buat kita (DPR) di periode mendatang. Sedalam apa dan apakah sudah tepat sasaran? Info ini terus kami kumpulkan," ungkapnya.

Diketahui, Program PENA merupakan upaya meningkatkan produksi atas usaha keluarga kurang mampu di Indonesia. Adapun rinciannya jumlah bantuan yang diberikan, yakni Program Keluarga Harapan (PKH) Tahap III sebesar Rp2,6 miliar, permakanan lansia Rp85,2 juta, Sembako Rp31,3 juta dan yatim piatu atau Yapi Rp113 juta.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI