Transformasi dan Inovasi Digital Dinilai Penting untuk Dorong Pencapaian SDGs Kawasan
SinPo.id - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi, menilai pentingnya transformasi dan inovasi digital dalam mendorong percepatan pencapaian SDGs Kawasan. Terlebih Asia Pasifik saat ini memimpin transformasi digital dunia dengan percepatan transformasi 10 tahun.
“Perkembangan positif ini seharusnya menjadi 'golden ticket' bagi kita untuk menjadi yang terdepan dalam pencapaian Sustainable Development di tingkat global," kata Retno, dalam sidang Komisi ke-80 UN Economic and Social Commission for Asia Pacific, dikutip Rabu 24 April 2024.
Di samping itu, ia juga menyampaikan tiga peta jalan bagi penguatan kerja sama kerja sama transformasi digital dalam kerangka UNESCAP.
Pertama, kata Retno, perlunya Asia Pasifik untuk mengembangkan sebuah roadmap digital Kawasan yang terintegrasi, yang dapat memfasilitasi pertukaran teknologi dan kebijakan, menjaring potensi negara-negara, serta mengharmonisasikan berbagai inisiatif yang ada di Kawasan saat ini, termasuk di ASEAN dan APEC.
Kedua, perlunya dilakukan berbagai inovasi digital yang inklusif, termasuk dengan berinvestasi di berbagai fin-tech dan start-up yang dipimpin oleh perempuan; mendorong peningkatan infrastruktur digital; dan memperluas akses untuk pelatihan digital literacy.
Terakhir, ia mengungkapkan perlu adanya pengelolaan di tingkat kawasan (regional governance) untuk mencegah penggunaan yang salah, sekaligus memastikan kontribusi teknologi bagi peningkatan ekonomi yang berkelanjutan yang dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat.