GEDUNG LBH-YLBHI KEBAKARAN

Gedung LBH Jakarta Kebakaran pada Minggu Malam

Laporan: Tim Redaksi
Minggu, 07 April 2024 | 23:45 WIB
Gedung LBH-YLBHI Terbakar. (SinPo.id/Istimewa)
Gedung LBH-YLBHI Terbakar. (SinPo.id/Istimewa)

SinPo.id -  Insiden kebakaran terjadi di Lantai 2 Gedung Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta di Jalan Diponegoro Megaria, Pengangsaan, Menteng, Jakarta Pusat terbakar pada Minggu 7 April 2024 sekitar pukul 22.25 WIB. 

Informasi itu disampaikan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Dalam laporannya, kebakaran itu terjadi diduga karena korsleting listrik.

"Pemilik warung klontong melihat terjadi Ledakan di lantai 2 yang di sebabkan oleh outdoor AC api langsung dengan cepat menjalar ke lantai 3 dan 4," tulis laporan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Hingga kini, belum dapat diketahui berapa kerugian akibat insiden kebakaran tersebut. Jumlah korban jiwa juga bekum diketahui
 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI