Sambangi Kertanegara, Relawan Pandu 02 Resmi Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

Laporan: Sigit Nuryadin
Kamis, 18 Januari 2024 | 20:28 WIB
Sambangi Kertanegara, Relawan Pandu 02 resmi mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo-Gibran. (SinPo.id/Sigit Nuryadin)
Sambangi Kertanegara, Relawan Pandu 02 resmi mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo-Gibran. (SinPo.id/Sigit Nuryadin)

SinPo.id - Kelompok relawan Pandu 02 resmi mendeklarasikan dukungan kepada calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Deklarasi dukungan itu disampaikan di kediaman pribadi Prabowo di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, pada Kamis, 18 Januari 2024.

Deklarasi dukungan Pandu 02 diterima secara resmi oleh Wakil Komandan Golf Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Ahmad Gojali Harahap. 

Dia pun mengucapkan terima kasih atas dukungan dari relawan Pandu 02 kepada Prabowo-Gibran. Meski, relawan Pandu 02 sebelumnya pendukung capres lainnya. 

"Kita menerima dukungan dari Pandu 02. Pertama kita ucapkan terimakasih dukungan ini tentu terus mengalir baik yang memang dari awal maupun yang sesungguhnya sebelumnya mereka adalah pendukung paslon 01 dan 03," ucap Ahmad. 

Menurut Ahmad, setiap dukungan dari berbagai elemen ini menjadi penambah keyakinan jika Prabowo-Gibran mampu memenangkan kontestasi Pilpres 2024 dengan satu putaran. 

"Alhamdulillah sampai hari ini terus berdatangan dan semakin meyakinkan kita bahwa prabowo gibran insyaallah menang sekali putaran," ungkap dia. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI