DPR Ingatkan Masyarakat Peduli Terhadap Peningkatan Kasus Covid-19

Laporan: Juven Martua Sitompul
Senin, 18 Desember 2023 | 23:08 WIB
Anggota DPR RI Komisi IX Darul Siska. DPR
Anggota DPR RI Komisi IX Darul Siska. DPR

SinPo.id - Anggota DPR RI Komisi IX Darul Siska mengingatkan masyarakat untuk lebih peduli dengan peningkatan kasus Covid-19 di Tanah Air. Kepedulian semua pihak penting demi mencegah penyebaran virus yang menyerang saluran pernapasan tersebut.

"Kita mohon dengan sangat masyarakat semakin peduli dengan meningkatnya kasus Covid-19," kata Darul kepada SinPo.id, Jakarta, Senin, 18 Desember 2023.

Darul menyambut baik imbauan pemerintah agar masyarakat mulai menggunakan masker di ruang terbuka. Langkah ini diyakini dapat mencegah penularan Covid-19.

Politisi Partai Golkar ini bahkan menilai semua instansi sudah seharusnya memberi imbauan kepada karyawan untuk menggunakan masker di lingkungan kerja. Dengan begitu, kata dia, karyawan bisa lebih waspada dengan Covid-19.

"Kalau imbauan pakai masker menurut saya sudah harus dilakukan semua instansi mengimbau karyawannya untuk kembali menggunakan masker," katanya.

Legislator Dapil Sumatra Barat 1 ini juga meminta imbauan penggunaan masker tidak hanya dilakukan di lingkungan kerja. Peringatan agar menggunakan masker harus dilakukan di semua transportasi publik.

"Dan di semua transportasi menggunakan masker dan bagi yang sudah terpapar segera melaporkan diri untuk segera berobat," tegasnya.

Kasus Covid-19 mulai melonjak di sejumlah negara, termasuk Indonesia. Pemerintah baru-baru ini bahkan telah mengimbau masyarakat untuk kembali menggunakan masker di ruang publik.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI