Ribuan Rumah Keluarga Indonesia dan 2.500 Konsultan Tersebar di 34 Provinsi

Laporan: Tim Redaksi
Jumat, 17 November 2023 | 03:21 WIB
PKS
PKS

SinPo.id -  Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meresmikan Rumah Keluarga Indonesia (RKI) sebagai Organisasi Sayap (Orsap) PKS melalui Surat Keputusan (SK) DPP PKS nomor 474/SKEP/DPPPKS/2023 pada Kamis, di Aula Kantor DPTP PKS, Jakarta pada 16 November 2023. 

Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPP PKS sekaligus Ketua Penggerak Pusat RKI Kurniasih Mufidayati melaporkan perkembangan RKI sejauh ini.

"Alhamdulillah saat ini sudah terbentuk lebih dari 10 ribu titik Rumah Keluarga Indonesia se-Indonesia, dan lebih dari 2500 konsultan RKI dengan ribuan peserta RKI tersebar di 34 provinsi di Indonesia," ucap Kurniasih.

Peresmian bergabungnya RKI sebagai orsap dilakukan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi di hadapan berbagai elemen yang mewakili tokoh perempuan, anggota legislatif PKS, istri pimpinan PKS, caleg muda PKS, Forum Ayah, dan ribuan penggerak RKI di seluruh Indonesia yang mengikuti kegiatan secara langsung maupun daring.

Peresmian ini dilakukan secara simbolik dengan penyerahan bendera RKI dari Sekjen PKS Habib Aboe kepada Ketua BPKK Kurniasih Mufidayati. Selain peresmian RKI sebagai orsap, kegiatan hari ini juga diisi dengan deklarasi RKI For AMIN untuk menandakan peran aktif RKI dalam pemenangan PKS dan pasangan capres-cawapres Anies-Muhaimin (AMIN).

Kurniasih pun mengajak seluruh keluarga dan perempuan di Indonesia untuk bergabung dengan RKI For Amin untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik, mewujudkan perubahan dengan cita-cita Indonesia adil makmur untuk semua.

"Mari sama-sama kita wujudkan Indonesia yang lebih baik, mewujudkan perubahan dengan cita-cita Indonesia adil makmur untuk semua. Mari bergabung bersama kami RKI For AMIN."

Tak ketinggalan, hadir pula istri dari capres Anies Baswedan, Fery Farhati yang memberikan apresiasi kepada PKS yang telah memberikan ruang kepada perempuan untuk berorganisasi dalam wadah RKI. Ia pun menyapa beberapa penggerak RKI daerah melalui zoom. Ia juga secara langsung menyematkan atribut RKI kepada beberapa perwakilan peserta.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI