Demokrat Tuding Surya Paloh di Balik Duet Anies-Cak Imin di Pilpres 2024
SinPo.id - Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, menuding, Ketua Umum NasDem Surya Paloh menginisiasi bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan berpasangan dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024. Menurut dia, keputusan itu diambil secara sepihak.
"Kemarin, 30 Agustus 2023, kami mendapatkan informasi dari Sudirman Said, mewakili capres Anies Baswedan, bahwa Anies telah menyetujui kerja sama politik Partai NasDem dan PKB, untuk mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Persetujuan ini dilakukan secara sepihak atas inisiatif Ketum NasDem, Surya Paloh," kata dia dalam keterangannya, Kamis 31 Agustus 2023
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Bacapres Anies Baswedan bersilaturahmi ke kediaman Ibunda Cak Imin, Nyai Hj Muhasonah, di Jombang.
Menyikapi soal Cak Imin menjadi bacawapres Anies Baswedan, Partai Demokrat menggelar rapat di kediaman Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Cikeas, Jawa Barat, pada Kamis 31 Agustus 2023.. Rapat ini digelar majelis tinggi partai secara tertutup