Ramah Lingkungan dan Irit di Kantong, PLN Dukung Program Konversi Motor Listrik

Laporan: Galuh Ratnatika
Rabu, 23 Agustus 2023 | 21:50 WIB
Ilustrasi motor listrik (SinPo.id/ BPMI Setpres)
Ilustrasi motor listrik (SinPo.id/ BPMI Setpres)

SinPo.id - Sebagai upaya akselerasi penggunaan kendaraan listrik di Indonesia, PT PLN (Persero) mendukung penuh program 'Konversi Sepeda Motor Listrik' yang digagas oleh pemerintah. Karena selain ramah lingkungan, kendaraan listrik juga sangat ramah di kantong.

Pasalnya, jumlah kendaraan motor BBM di Indonesia saat ini ditaksir trlah mencapai 120 juta kendaraan, dengan tren pertumbuhan 5 persen hingga 6 persen per tahun. Sehingga program konversi motor listrik tersebut dianggap sebagai langkah yang strategis.

Selain itu, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menyatakan pihaknya menyambut baik program konversi motor listrik yang digaungkan oleh pemerintah. Bahkan sejak 2019 PLN juga telah serius dalam upayanya menyediakan infrastruktur kendaraan listrik di tanah air.

"Masyarakat tak perlu khawatir untuk beralih ke Motor listrik, infrastrukturnya sudah kami siapkan. Mulai dari Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) hingga platform digital seperti Electric Vehicle Digital System (EVDS)," kata Darmawan, Rabu 23 Agustus 2023.

Ia juga menjelaskan biaya operasional kendaraan listrik jauh lebih murah dibanding kendaraan BBM. Apabila motor BBM dengan jarak tempuh 50 kilometer menghabiskan 1 liter BBM, sepeda motor listrik dengan jarak sama hanya menghabiskan 1,5 kWh.

”Dengan begitu menggunakan motor listrik lebih hemat biaya 80 persen dari pada menggunakan sepeda motor BBM. Tak hanya hemat di sisi operasional, motor listrik juga lebih hemat biaya perawatan dan pajaknya lebih murah,” ungkapnya.

Oleh karena itu, melalui Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor 3 Tahun 2023, pemerintah secara resmi mendorong konversi kendaraan listrik dengan memberikan insentif bagi masyarakat yang ingin melakukan konversi motor BBM-nya ke KLBB.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI