Gempa M 5,2 Guncang Nagan Raya Aceh
Laporan: Martahan Sohuturon
Kamis, 17 Agustus 2023 | 21:05 WIB
Gempa berkekuatan magnitudo (M) 5,2 mengguncang wilayah Nagan Raya, Aceh. (SinPo.id/BMKG)
SinPo.id - Gempa berkekuatan magnitudo (M) 5,2 mengguncang wilayah Nagan Raya, Aceh. Lindu berpusat di darat itu terasa hingga ke Bener Meriah dan Aceh Tengah.
Berdasarkan data dari BMKG, gempa terjadi pukul 20.16 WIB pada Kamis, 17 Agustus 2023 berpusat di koordinat 4.43 LU, 96.57 BT. Lokasi itu terletak sekitar 35 kilometer timur laut Nagan Raya, Aceh.
"#Gempa (UPDATE) Mag:5.2, 17-Agu-23 20:16:08 WIB, Lok:4.43 LU, 96.57 BT (Pusat gempa berada di darat 35 km TimurLaut Kab. Naganraya), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) III Takengon, III Bener Meriah, III Aceh Tengah, III Aceh Jaya, II Aceh Besar, II Aceh Baratdaya #BMKG," tulis BMKG lewat akun Twitter WIB pada Kamis, 17 Agustus 2023.
Belum ada informasi terkait dampak dari gempa tersebut.
JANGAN TERLEWAT:
Setya Novanto dan Imam Nahrawi Dapat Remisi HUT ke-78 RI
BACA BERIKUTNYA:
Museum & Galeri SBY-Ani di Pacitan Jatim Resmi Dibuka untuk Umum
BERITALAINNYA
BERITATERKINI
BERITATERPOPULER