Kritik Ade Armando Dianggap Bisa Mengurangi Elektabilitas PDIP dan Ganjar

Laporan: Bayu Primanda
Senin, 07 Agustus 2023 | 13:48 WIB
Ade Armando (Sinpo.id/internet)
Ade Armando (Sinpo.id/internet)

SinPo.id -  Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sekaligus pengamat politik Ade Armando mengungkapkan penyebab dirinya mundur dari akun YouTube Cokro TV.

Pria yang pernah heboh saat dipukuli massa ketika bubaran demo di DPR 2022 lalu itu menyebut dirinya dilarang mengkritik PDIP, termasuk Ganjar Pranowo.

"Saya mundur dari Cokro TV karena dilarang mengkritik PDIP terkait Ganjar. Kritik semacam ini dianggap akan mengurangi elektabilitas Ganjar," tulis Ade dalam akun Twitter pribadinya, Senin, 7 Agustus 2023.

Belakangan terungkap, jika Ade Armando yang kini merupakan politisi PSI itu keluar dari Cokro TV itu juga ada alasan lain. Salah satunya berkaitan dengan kehadiran Prabowo yang mampir ke kantor DPP PSI pekan lalu.

Pada kesempatan itu, Ade Armando bahkan secara terbuka memuji Prabowo sebagai sosok yang rendah hati.

“Jujur saja, saya sangat terkesan dengan Pak Prabowo. Sebab, selama ini saya adalah orang yang kerap mengkritiknya dengan tajam dan keras," katanya ketika itu.

"Namun saat bertemu, di hadapan orang-orang, dia justru mengapresisi apa yang saya lakukan." sambungnya.

"Bahkan hal lain yang saya kagumi, dia itu saat ini adalah calon presiden dengan elektabilitas terbesar. Kalau saya kan hanya sekadar caleg, seorang YouTuber, seorang aktivis media sosial. Jauh sekali jaraknya. Namun, yang terjadi dia justru memuji-muji saya. Ini sikap yang sangat humble dari seorang Prabowo," tuturnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI