Tingkatkan Pasar Pelaku UKM, MPR Minta Pengusaha Buat Produk Sesuai SNI
SinPo.id - Wakil Ketua MPR RI Sjarifuddin Hasan menganjurkan kepada para generasi muda yang merintis atau memiliki usaha kecil dan menengah (UKM) untuk segera berkomunikasi dengan Badan Standardisasi Nasional (BSN) agar kualitas produknya bisa betul-betul terjamin. Ini penting supaya pasar yang dituju meningkat apalagi saat ini tidak ada batas untuk menembus pasar karena teknologi yang begitu pesat.
Sjarifuddin berharap sosialisasi itu bisa bermanfaat bagi masyarakat Cianjur sebab program BSN itu diakui sebagai kunci pertumbuhan ekonomi Indonesia khususnya sektor UKM.
“Salah satu yang menyebabkan UKM bisa eksis seperti saat ini karena program-program BSN”, ujar Sjarifuddin dikutip dari laman MPR, Minggu, 6 Agustus 2023.
Sjarifuddin menjelaskan, untuk menaikkan kelas bagi pelaku UKM yakni dengan membuat produk yang sesuai SNI. Untuk itu dirinya mendorong pelaku usaha meningkatkan kualitas produk sesuai dengan SNI.
“Jadi jangan segan untuk berhubungan dengan BSN. Manfaatkan secara maksimal karena ini merupakan program pemerintah yang patut kita sukseskan bersama," katanya.
Kepada pemerintah saat ini Sjarifuddin mengingatkan agar tidak berbelit memberikan KUR. Ditegaskannya, KUR perlu diberikan kemudahan.
"Jangan mempersulit misalnya dengan meminta laporan keuangan. “Bila usaha dan domisili jelas, ditambah KTP, itu sudah cukup untuk memberikan KUR," pungkasnya.