Sejumlah Negara di Eropa Dilanda Cuaca Panas Lebih dari 45 Derajat Celcius

Laporan: Galuh Ratnatika
Senin, 17 Juli 2023 | 07:59 WIB
Ilustrasi cuaca panas (AFP)
Ilustrasi cuaca panas (AFP)

SinPo.id -  Cuaca panas melanda hampir di seluruh negara Eropa, salah satunya Italia. Italia mengeluarkan peringatan cuaca panas untuk 16 kota setelah ahli meteorologi memperingatkan bahwa suhu akan mencapai rekor tertinggi di seluruh Eropa selatan dalam beberapa hari mendatang.

Di beberapa wilayah di Italia, suhu panas bahkan mencapai lebih dari 45° Celcius (113 Fahrenheit). Kemudian Spanyol dan Yunani juga telah mengalami suhu yang sangat panas selama beberapa hari, merusak pertanian dan membuat para turis yang sedang berwisata harus mencari tempat berteduh.

"Kita perlu bersiap menghadapi badai panas hebat yang, hari demi hari, akan menyelimuti seluruh negeri," kata layanan berita cuaca Italia, dilansir dari Reuters, Senin 17 Juli 2023.

Di tengah cuaca panas yang melanda, Yunani menutup tempat wisata Acropolis kuno selama sejak hari Jumat untuk melindungi wisatawan. Bahkan Menteri Kesehatan Italia, Orazio Schillaci mengatakan, orang-orang perlu berhati-hati saat mengunjungi reruntuhan Roma yang terkenal itu, lantaran suhu mencapai lebih dari 40° Celcius.

"Pergi ke Colosseum saat suhu 43C (109,4F) tidak disarankan, terutama untuk orang lanjut usia," kata Schillaci.

Selain ibu kota Italia, peringatan kesehatan juga diberlakukan dari pusat kota Florence hingga Palermo di Sisilia dan Bari di tenggara semenanjung, sementara suhu juga mulai meningkat lebih jauh ke bagian utara negara itu.

Di Spanyol, peramal cuaca memperingatkan adanya risiko kebakaran hutan. Terlebih gelombang panas akan meningkat mulai hari ini, dengan suhu mencapai 44° Celcius (111,2F) di lembah Guadalquivir dekat Seville di selatan negara itu. Sementara di Pulau La Palma Spanyol di Canaries, setidaknya 4 ribu orang harus dievakuasi karena kebakaran hutan yang tak terkendali akibat gelombang panas.

Menurut ahli meteorologi, suhu tertinggi yang tercatat di Eropa bisa memcapai 48,8° Celcius (119,8F), yang terjadi dua tahun lalu di Sisilia, terutama di pulau Sardinia, Italia. Namun suhu kembali normal hanya dalam beberapa hari.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI