Lapor Jalan Rusak di Jateng, Warganet: Gubernur Sibuk di Jakarta Joging

Laporan: Sinpo
Minggu, 07 Mei 2023 | 17:02 WIB
Postingan soal jalan rusak di Jateng/Sinpo.id/Twitter
Postingan soal jalan rusak di Jateng/Sinpo.id/Twitter

SinPo.id -  Beberapa waktu lalu Presiden Joko Widodo (jokowi) mempersilakan masyarakat untuk melaporkan kondisi jalan rusak dan tidak diperbaiki di daerah kepada dirinya melalui media sosial.

Sabtu, 6 Mei 2023 di platform Twitter pun beberapa warganet mengunggah video kondisi jalan rusak, berlumpur dan penuh lubang. Salah satunya di Jalan Pantura Juwana, Pati yang rusak, berlubang, dan penuh lumpur, yang diunggah akun terverifikasi centang biru, @dhemit_is_back.

"Pak Jokowi RI 1 ini bukan Lampung Sumatera pak tapi Jateng, Gubernur skrg lagi sibuk di Jakarta joging," lapor warganet itu.

Warganet itu juga membagikan video sejumlah warga berunjuk rasa menuntut adanya perbaikan jalan rusak itu.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo akhir pekan lalu melakukan aktivitas lari pagi di jogging track Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Dengan mengenakan kaus putih bertuliskan “Merdeka” dan bertopi hitam, Ganjar mengelilingi jogging track.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI