Badan Pangan Nasional Umumkan Daftar Harga Bapok Jelang Lebaran
SinPo.id - Kepala Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA), Arief Prasetyo Adi, mengumumkan harga bahan pokok menjelang Lebaran 2023. Dari berbagai laporan yang diterima sesuai hasil pemantauan ketersediaan pangan, stok pangan nasional relatif aman. Terkait sebarannya, NFA terus mengupayakan pemerataan logistik pangan antar wilayah.
Dari data Panel Harga Pangan Tingkat Konsumen per tanggal 17 April 2023 harga rata-rata nasional bawang merah Rp 34.726/kg, bawang putih Rp 32.006/kg, cabai merah keriting Rp 39.207/kg, cabai rawit merah Rp 44.498/kg, daging sapi Rp 138.297/kg, daging ayam ras Rp 34.928/kg, telur ayam ras Rp 28.904/kg, gula konsumsi Rp 14.415/kg, minyak goreng curah Rp 15.096/l, dan beras medium Rp 11.967/kg.
"Fasilitasi distribusi pangan terus kami lakukan agar stok pangan terdistribusi merata di seluruh daerah," ujar Arief dalam keterangannya pada Kamis 19 April 2023.
Lebih lanjut Arief menjelaskan kondisi dinamika harga pangan pada momentum Lebaran 2023 terpantau cukup stabil, tidak ada kenaikan harga pangan yang signifikan. Kendati demikian, NFA bersama Dinas Pangan Daerah terus melakukan pemantauan dan monitoring harga pangan secara real time.
"Dinamika harga pangan terpantau stabil, hanya saja beras yang harganya belum turun, dan ini terus kita upayakan untuk menjaga harga di tingkat produsen, pelaku usaha, serta konsumen," imbuhnya.
Sementara itu terkait fluktuasi harga pangan spesifik komoditas yang ada di sejumlah daerah, NFA telah bekerja sama dengan Pemerintah Daerah, BUMN Pangan, serta pelaku usaha untuk menyelenggarakan Gerakan Pangan Murah (GPM) sebagai alternatif bagi masyarakat untuk berbelanja kebutuhan pangannya.
Sebagaimana diketahui pada periode Idulfitri tahun ini NFA telah menyelenggarakan sebanyak 144 kali GPM di berbagai daerah. Selanjutnya jelang Idulfitri 2023 masih akan dilaksanakan lebih dari 308 GPM di 115 kabupaten/kota. Dari sejumlah daerah pelaksana GPM tercatat pelaksanaan GPM terbanyak akan dilaksanakan oleh Kota Bandung 24 kali, Kota Pekanbaru 23 kali, dan Kota Bandar Lampung 19 kali.
"Gerakan Pangan Murah di berbagai daerah terus kami gencarkan dengan harapan dapat menjaga fluktuasi harga pangan," ungkapnya.
Dari kegiatan tersebut komoditas pangan favorit yang paling banyak diburu masyarakat yaitu beras, minyak goreng, dan gula. Beras SPHP tersedia dengan harga maksimal Rp 9.450/kg (zona 1), Minyakita Rp 14.000/l, dan gula pasir Rp 13.000/kg.
Rangkaian upaya tersebut selaras dengan instruksi Presiden Joko Widodo yaitu agar seluruh elemen bangsa bersinergi menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan serta pengendalian inflasi.
Dengan berbagai upaya tersebut diharapkan momentum perayaan Idulfitri dapat berlangsung dengan lancar serta dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat.