Elektabilitas Ganjar Anjlok Gegara Polemik PildunU-20, Pengamat: PDIP Juga Kena Imbasnya

Laporan: Bayu Primanda
Minggu, 09 April 2023 | 20:45 WIB
Hasil Survei LSI/SinPo.id/LSI
Hasil Survei LSI/SinPo.id/LSI

SinPo.id -  Peneliti Indikator Politik Indonesia (IPI), Bawono Kumoro menanggapi hasil survei yang dirilis Lembaga Survei Indonesia terkait elektabilitas nama-nama capres 2024. Dalam survei tersebut, Prabowo Subianto menjadi yang teratas melampaui Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Menurut Bawono, pemilih Ganjar lari ke Prabowo lantaran penolakan keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20. Diketahui, penolakan itu berujung gagalnya Indonesia jadi tuan rumah, setelah dinilai FIFA tak sanggup menggelar hajat tersebut.

"Dari temuan survei telepon LSI tersebut diketahui pemilih Ganjar Pranowo kecewa marah terhadap kegagalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 sebagian besar lari menuju Prabowo Subianto," kata Bawono dalam keterangannya yang diterima SinPo.id, Minggu, 9 April 2023.

Mengingat Ganjar tak sendiri sebagai pihak yang menolak Israel di Piala Dunia U-20, PDIP juga terkena imbas ditinggal pemilih karena sikap yang sejalan dengan Gubernur Jawa Tengah tersebut.

"Selaras dengan itu elektabilitas PDI Perjuangan juga terdampak negatif hingga turun di bawah 18 persen," kata Bawono.

Sebelumnya, LSI mengungkapkan tren elektabilitas Prabowo Subianto mengalami penguatan jika dibandingkan nama Ganjar Pranowo untuk pemilihan presiden 2024.

Hal itu diketahui dari hasil survei nasional yang dilakukan pada 31 Maret-4 April 2023 kepada 1.229 responden melalui metode random digit dialing (RDD).

Pada kategori pilihan presiden dengan simulasi tiga nama, yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan nampak menjadi pertarungan yang sangat ketat. Prabowo paling banyak dipilih sekitar 30,3 persen, disusul Ganjar dengan 26,9 persen, dan Anies 25,3 persen.

"Untuk pertama kalinya sejak setahun terakhir, Prabowo Subianto kembali jadi nomor satu, meskipun belum terlalu signifikan unggulnya," ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan, dalam pemaparan hasil survei, Minggu, 9 April 2023.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI