Transjakarta Alihkan Rute, Imbas Demo di Sekitar Patung Kuda Jakpus

Laporan: Khaerul Anam
Senin, 20 Maret 2023 | 13:34 WIB
Bus Transjakarta/Dok. Transjakarta
Bus Transjakarta/Dok. Transjakarta

SinPo.id - PT Transjakarta melakukan penyesuaian rute imbas dari kegiatan demonstrasi di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat dan sekitarnya. Kebijakan ini diambil untuk mempermudah mobilitas masyarakat sehingga tidak terganggu dengan adanga aksi massa.

"Beberapa layanan Transjakarta mengalami penyesuaian baik berupa pengalihan maupun perpendekan rute," kata Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transjakarta, Apriastini Bakti Bugiansri melalui keterangan tertulis, Senin 20 Maret 2023.

Apri menjelaskan, rute Transjakarta akan kembali normal jika jalur sudah bisa dilintasi bus kembali. 

Berikut layanan Transjakarta yang mengalami penyesuaian:

1. Blok M - Kota (Koridor 1) 

Untuk sementara mengalami pengalihan rute untuk kedua arah.

Halte yang tidak melayani:

Arah Kota: 

- Halte Bank Indonesia. 

- Halte Monas

Arah Blok M:

- Halte Monas

2. Blok M - Senen (1P)

Untuk sementara mengalami pengalihan rute untuk arah Senen sementara arah sebaliknya beroperasi normal.

Bus stop yang tidak melayani pelanggan:

- Kementerian Pariwisata

- Monas 1 

- Monas 2

- Monas 3

3. Pantai Maju - Balaikota (1A)

Untuk sementara mengalami perpendekan rute menjadi Pantai Maju - Juanda.

Bus stop yang tidak melayani: 

- Halte Monas 

- Bus stop Balikota

4. Pulogadung – Harmoni (Koridor 2)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Pulogadung, sementara untuk arah sebaliknya normal.

Halte yang tidak melayani pelanggan arah Pulogadung: 

- Halte Monas 

- Halte Gambir 2 

- Halte Balaikota 

5. Pulo Gadung - Rawa Buaya (2A) 

Untuk sementara mengalami pengalihan rute dikedua arah. Sementara arah Rawa Buaya tidak melayani Halte Kwitang - Monas dan arah Pulogadung tidak melayani Halte Monas - Gambir 2.

6. Juanda - Bundaran HI (2ST)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Juanda dan arah sebaliknya normal.

Halte yang tidak melayani: 

- Halte Bank Indonesia arah utara 

- Halte Monas

7. Kalideres - Bundaran HI (Koridor 3) 

Untuk sementara mengalami pengalihan rute dikedua arah. 

"Halte yang tidak melayani adalah halte Petojo," tandasnya.sinpo

Komentar: