Rehan Naufal: Rasanya Gila Lolos Semifinal Super 1000
SinPo.id - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumwati memastikan tiket ke semifinal All England 2023. Ini setelah Rehan/Lisa menang atas Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Japan) 21-19, 15-21, 21-19 pada Jumat 17 Maret 2023.
Bagi Rehan/Lisa ini adalah semifinal super 1000. "Rasanya gila dan senang banget bisa masuk semifinal Super 1000 pertama kali, terima kasih untuk Allah SWT atas rezekinya buat saya dan Lisa juga terima kasih untuk orang tua kami yang selalu mendoakan kami," ujarnya.
Sementara itu, Lisa mengaku akan bermain lebih tenang di babak semifinal All England 2023.
"Tapi tugas belum selesai, besok kami harus main lebih lepas lagi karena sudah di semifinal dan lawannya tidak gampang. Tadi tegang banget sebenarnya, sudah ketinggalan jauh terus saya takut melakukan kesalahan. Terima kasih untuk Rehan yang sudah cover saya hari ini," kata dia.
Dia meminta dukungan suporter Indonesia
"Dukungan suporter Indonesia di sini sangat berarti buat kami, tambah motivasi pastinya. Kami bisa lebih semangat mainnya. Terima kasih buat semua," tambahnya