28 RT dan Tiga Ruas Jalan Masih Tergenang Banjir di DKI

Laporan: Sinpo
Kamis, 05 Januari 2023 | 00:00 WIB
Ilustrasi Banjir/SinPo/Rahmat
Ilustrasi Banjir/SinPo/Rahmat

SinPo.id -  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan jumlah titik banjir bertambah menjadi 28 RT. Laporan ini dikeluarkan berdasarkan update data BPBD DKI Jakarta per pukul 18.00 WIB.

"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 19 RT, saat ini menjadi 3 ruas jalan tergenang dan 28 RT atau 0,092% dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Rabu 4 Januari 2023. 

Banjir kini melanda tiga wilayah Kota Jakarta, yaitu 2 RT di Jakarta Barat, 23 RT di Jakarta Selatan, dan 3 RT di Jakarta Timur. Ketinggian rendaman air berkisar 35-100 cm.

Isnawa menyampaikan, banjir disebabkan oleh hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda sebagian besar wilayah DKI Jakarta pada sore ini.

Berikut ini data lengkapnya:

Jakarta Timur

1. Kelurahan Tengah
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

2. Kelurahan Kampung Melayu
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

Jakarta Selatan

3. Kelurahan Cipulir
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 60 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

4. Kelurahan Gunung
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 45 Cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

5. Kelurahan Kramat Pela
- Jumlah: 10 RT
- Ketinggian: 40 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

6. Kelurahan Kuningan Barat
- Jumlah: 6 RT
- Ketinggian: 70-100 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi, Luapan Kali Mampang, dan Krukut

7. Kelurahan Pela Mampang
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 40 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

8. Kelurahan Duren Tiga
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 70 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

9. Kelurahan Sukabumi Selatan
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 100 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi & Luapan Kali Pesanggrahan

Jalan Tergenang

1. Jl Ciledug Raya, Kelurahan Cipulir, Jakarta Selatan
Ketinggian: 55 cm

2. Jl Kemang Utara IX, Kelurahan Duren Tiga, Jakarta Selatan
Ketinggian: 40 cm

3. Jl. Kebayoran Lama, Kel. Grogol Utara, Jakarta Selatan
Ketinggian: 35 cm

BERITALAINNYA
BERITATERKINI