Bicarakan Banjir, Kang Emil Kunjungi PJ Gubernur Heru
SinPo.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengunjungi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa 20 Desember 2022. Ridwan Kamil atau akrab disapa Kang Emil menyampaikan harapannya terhadap Heru agar dapat membawa Jakarta menjadi lebih baik.
"Kalo secara lisan kan sudah, kalo bertemu baru sekarang, semoga pak Heru bisa menjalankan tugas dengan baik, membawa Jakarta lebih baik, dan lancar," ujar Kang Emil.
Selain mengunjungi Heru untuk pertama kalinya semenjak dilantik sebagai Pj Gubernur DKI, pertemuan kali ini juga untuk membahas sejumlah permasalahan yang ada di daerah penyangga, yang salah satunya ialah terkait pengendalian banjir.
"Yang kedua ada permasalahan-permasalahan di perbatasan yang tadi kami sinkronisasi," kata Kang Emil menambahkan.
Ia menjelaskan terkait pengendalian banjir yang tersinkronisasi antara Pemprov Jabar dengan Pemprov DKI. Di antaranya terdapat dukungan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI yang digunakan untuk membantu daerah penyangga, seperti Depok dan Bekasi.
Sedangkan apa yang terjadi di Jakarta tidak lepas dengan apa yang terjadi di daerah penyangga sekelilingnya. Emil juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemprov DKI dalam upaya permasalahn air di daerah penyangga, yang merupakan wilayah Jabar.
"Karena ada bantuan dari APBD DKI kepada Depok, kepada Bogor, untuk mengatasi permasalahan air, untuk dibelanjakan memperbaiki danau, sungai, sehingga ke Jakarta ini lebih aman," kata Emil menjelaskan.
Ia mengatakan perlu adanya hubungan antar daerah untuk saling membantu, baik dalam pengendalian sampah maupun banjir. Terlebih dengan daerah penyangga yang saling terhubung satu sama lain.