Cak Imin Akui Pekerja Migran Sebagai Pilihan Rasional

Laporan: Galuh Ratnatika
Senin, 19 Desember 2022 | 16:38 WIB
Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar/ SinPo.id/ Galuh Ratnatika
Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar/ SinPo.id/ Galuh Ratnatika

SinPo.id - Wakil Ketua DPR RI bidang Korkesra Abdul Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin, mengatakan pekerja migran merupakan pilihan rasional di tengah persoalan sulitnya lapangan kerja di dalam negeri.

Menurutnya, ada banyak faktor yang mempengaruhi masyarakat untuk mengadu nasib di luar negeri untuk mendapatkan penghasilan yang lebih baik.

"Menjadi pekerja migran adalah pilihan rasional, faktor paling inti adalah ingin mendapatkan penghasilan dan kehidupan yang lebih baik dan lebih layak untuk keluarganya dan masa depannya," kata Cak Imin, dikutip Senin 19 Desember 2022.

Sehingga keputusan menjadi migran tidak dapat dihindari ketika pertumbuhan angkatan kerja di dalam negeri tidak sebanding dengan pertumbuhan kesempatan kerja.

"Karena itu, karena bekerja adalah hak asasi manusia maka negara wajib hadir untuk memberikan jaminan kesempatan kerja dan pelindungannya," paparnya.

Oleh karena itu, Cak Imin mengusung semangat bangkit bekerja setelah lebiblh dari dua tahun masyarakat Indonesia bekerja keras melawan pandemi covid-19 dan membangun semangat optimis.

"Membangkitkan semangat dan optimisme harus terus kita bangun di tengah kondisi ekonomi dunia yang abu-abu ini, karena hal itu merupakan pondasi dasar untuk berlangsungnya kehidupan berbangsa dan bernegara," katanya menambahkan.

 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI