Perkiraan Cuaca Jakarta Minggu 18 Desember 2022, Hujan Turun di Sejumlah Wilayah

Laporan: Sinpo
Minggu, 18 Desember 2022 | 07:17 WIB
Ilustrasi hujan/ iStock
Ilustrasi hujan/ iStock

SinPo.id - Hampir seluruh wilayah Jakarta akan memulai Minggu, 18 Desember 2022 pagi dengan kondisi berawan. Hujan dengan intensitas ringan terjadi di kawasan Kepulauan Seribu dan Jakarta  Utara.

Dikutip dari website resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pada siang hari, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur akan diguyur hujan dengan intensitas ringan. Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara akan dilanda cuaca berawan, sementara Kepulauan Seribu akan cerah berawan.

Hal yang sama terjadi pada malam harinya, di mana Jakbar, Jaksel, dan Jaktim akan dilanda hujan dengan intensitas ringan. Lalu Jakpus, Jakut dan Kepulauan Seribu akan berawan.

Untuk perkiraan suhu di Jakarta pada Minggu ini berkisar antara 25 hingga 33 derajat celcius. Sementara untuk tingkat kelembaban berada di angka 65 hingga 95 persen.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI