Pak Bowo dan Menhan Turki Gelar Pertemuan Usai Teken MoU Pertahanan
SinPo.id - Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral lanjutan dengan Menteri Pertahanan Turki, Hulusi Akar usai meneken MoU kerja sama di bidang pertahanan antara RI dan Indonesia di Bali, Senin, 14 November 2022 malam.
Dalam pertemuan itu turut hadir Kepala Staf tiga Matra TNI, yaitu Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono.
Prabowo, Hulusi, dan para kepala staf serta delegasi kompak mengenakan batik pada acara tersebut.
“Semoga hubungan Indonesia dan Turki terus menguat hingga tahun yang akan datang,” kata Prabowo.
Dalam sambutannya, Hulusi pun menyampaikan optimistismenya tentang pertahanan kedua negara. Ia menyakini Indonesia dan Turki dapat bersama-sama memperkuat pertahanan negara dan menjaga perdamaian dunia.
“Indonesia dan Turki, bersama-sama, bisa melakukan itu,” tegas Hulusi.