Ikut Aksi 411 Pecatan TNI Ruslan Buton Jadi Pusat Perhatian

Laporan: Zikri Maulana
Jumat, 04 November 2022 | 16:52 WIB
Ruslan Buton di acara 411/ SinPo.id/ Zikri Maulana
Ruslan Buton di acara 411/ SinPo.id/ Zikri Maulana

SinPo.id - Pecatan TNI Ruslan Buton turut hadir dalam aksi 411 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat 4 November 2022. Ruslan yang merupakan salah satu pecatan TNI tersebut menjadi perhatian massa aksi.

Pantauan SinPo.id di lokasi, Ruslan yang hadir bersama rekan-rekannya disambut peserta aksi secara bergantian meminta untuk berswafoto bersamanya.

“Anak bangsa harus ikut dong, dari Jakarta sengaja ikut aksi," ujar Ruslan di tengah aksi massa.

Ia mengaku hadir atas inisiatif sendiri dan tidak ada undangan khusus untuk menghadiri aksi tersebut.

"Tidak ada undangan khusus, hanya kita tahu bahwa 411 sebuah momentum perjuangan rakyat menegakan keadilan, perjuangan melawan kezaliman, menegakan keadilan," kata Ruslan kepada wartawan dilokasi.

Selain itu, ia juga mengatakan kehadiran dalam aksi tersebut sebagai bentuk kepeduliannya kepada bangsa yang tidak ingin terjajah.

"Pasti akan merasa terpanggil untuk hadir di sini," ucapnya.

Lebih lanjut, hal ini juga sebagai bentuk perjuangan terhadap tuntutan yang juga pernah disampaikan beberapa waktu lalu, terkait penolakan kenaikan harga BBM.

"Dan itu sampai sekarang belum pernah ditanggapi dan belum pernah didengarkan oleh rezim penguasa, makanya kita hadir untuk memperingati reuni 411 ," katanya.

Ruslan Buton diketahui sebagai mantan anggota TNI AD yang dipecat dengan tidak hormat karena terlibat dalam kasus pembunuhan petani di Ternate, Maluku Utara pada Oktober 2017. Nama Ruslan juga mencuat karena sempat melayangkan surat terbuka untuk minta Presiden Jokowi mundur pada Mei 2020. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI