PSI Desak Dinkes DKI Percepat Proses Vaksinasi Booster
SinPo.id - Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI Anggara Wicitra Sastroamidjojo menyatakan kasus Covid-19 di DKI Jakarta mengalami lonjakan secara sugnifikan selama sepekan terakhir.
Ara sapaan akrabnya, berharap Pemprov DKI mengambil langkah strategis untuk mencegah lonjakan angka kasus yang semakin tinggi. Berdasarkan pantauan di situs corona.jakarta.go.id tercatat kasus aktif Covid-19 di Jakarta saat ini sebanyak 10.053 pasien.
"Ini sudah jadi alarm bagi kita. Lonjakan kasus di DKI seminggu terakhir cukup signifikan, mencapai angka 38%. Saya minta Pemprov DKI tidak lengah dan segera ambil langkah intervensi," kata Ara dalam keterangannya, Kamis 3 November 2022.
Ara meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI gencar meningkatkan cakupan vaksinasi ketiga atau booster. Saat ini, total vaksin dosis 3 di Jakarta per 2 November 2022, kemarin sebanyak 5.129.647.
"Cakupan vaksinasi booster harus dikejar, kita sudah hampir satu tahun menjalankan vaksinasi ketiga ini tapi cakupannya baru 60-70%," kata Ara.
Lebih lanjut, Ara mengimbau Dinkes DKI untuk siaga menjaga konsistensi dalam penanganan Covid-19 di Jakarta ini.
"Artinya kalau mulai ada kenaikan kasus, harus bergerak mengambil langkah-langkah tertentu baik dalam kebijakan penanganan. Jangan tunggu kasus meledak baru kelimpungan merumuskan kebijakan," tutur Ara.