Indonesia U-17 Hancurkan Guam 14-0 di Laga Pertama Kualifikasi Piala Asia 2023

Laporan: Sinpo
Senin, 03 Oktober 2022 | 22:15 WIB
Pelatih Timnas U-16, Bima Sakti (SinPo.id/PSSI)
Pelatih Timnas U-16, Bima Sakti (SinPo.id/PSSI)

SinPo.id -  Indonesia menang 14-0 atas Guam di Stadion Pakansari, Bogor dalam fase grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 pada Senin 3 Oktober 2022. Arkhan Kaka menjadi bintangnya melalui torehan empat gol.

Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 berlangsung pada 1-9 Oktober 2022 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.  Indonesia bersaing dengan Malaysia, Palestina, Guam dan Uni Emirat Arab (UEA) di Grup B.

Pada laga pertama, Senin 3 Oktober 2022, Indonesia akan melawan Guam. Lalu dua hari kemudian menghadapi UEA, menjajal kekuatan Palestina pada Jumat 7 Oktober 2022 dan, terakhir, bersua Malaysia pada Minggu 9 Oktober 2022.

Pelatih tim nasional U-17 Indonesia, Bima Sakti, menargetkan meraih tiket lolos ke Piala Asia U-17 2023. Untuk itu, Bima meminta skuat asuhannya meraih kemenangan di setiap laga. 

"Semua lawan bagus dan kami menghormati mereka," ujar Bima dalam konferensi pers di kawasan Sentul, Bogor, pada Jumat 30 September 2022. 

BERITALAINNYA
BERITATERKINI