Pemprov DKI Promosikan Pariwisata di IT & CM ASIA 2022 di Thailand
SinPo.id - Pemerintah DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta ikut berpartisipasi dalam kegiatan Incentive Travel & Conventions, Meetings (IT&CM) Asia 2022 yang berlangsung pada 20 - 22 September 2022 di Bangkok Convention Center, Central World Bangkok, Thailand.
Hal ini ditujukan sebagai upaya memperkuat posisi Ibu Kota di industri Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE).
"Kegiatan ini dihadiri oleh para pelaku industri potensial di bidang MICE dan merupakan salah satu referensi bagi industri MICE khususnya di Asia Tenggara," ujar Kepala Disparekraf DKI Jakarta, Andhika Permata dalam keterangan tertulis, dikutip Sabtu 23 September 2022.
Andhika mengatakan, Kota Jakarta yang telah aktif mengembangkan sarana dan prasarana MICE selama lima tahun. Seperti saat ini, Jakarta memiliki Stadion Internasional JIS (Jakarta International Stadium) dengan total kapasitas hingga 82.000 orang. Selain itu, penyelenggaraan acara juga dapat dilakukan di Kepulauan Seribu.
Partisipasi pada IT&CM Asia 2022 ini dapat menjadi platform promosi dan amplifikasi yang tepat bagi para pelaku industri MICE di Jakarta untuk meningkatkan citra Jakarta sebagai destinasi MICE yang mampu menjadi tuan rumah bagi acara MICE berskala internasional.
Keikutsertaan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta pada event IT & CM Asia 2022 disambut positif oleh Atase Perdagangan KBRI Bangkok di Thailand, Flora Susan.
Menurut Flora, Jakarta harus aktif ikut serta pada kegiatan event internasional untuk menarik wisatawan mancanegara datang ke Jakarta sehingga dapat membangkitkan ekonomi.