DPR Nilai Kebocoran Data Berpotensi Hambat Pertumbuhan Ekonomi
SinPo.id - Kebocoran data yang disebabkan oleh ulah para hacker dianggap membahayakan dan akan berpotensi menghambat pertumbuhan ekonomi atau pun kemajuan digitalisasi pemerintah.
Anggota Komisi I DPR Fraksi Partai Golkar Dave Akbarshah Fikarno alias Dave Laksono, mengatakan bahwa hacker berpotensi merugikan masyarakat secara luas.
"Perlu diingat bahwa hacker ini pelaku pidananya mencuri data dan menjual, itu berpotensi dan akan merugikan masyarakat secara luas," kata Dave kepada wartawan, di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa 13 September 2022.
Selain itu, pihaknya juga menegaskan bahwa kasus ini harus menjadi perhatian pemerintah karena banyaknya kelemahan dalam sistem jaringan, dan sistem keamanan siber.
"Apalagi pemerinrah yang sudah mendorong masyarakat untuk masuk ke digitalisasi industri 4.0 internet 5.0, nah bila tidak dibangun sistem jaringan yang kuat ini akan berbahaya," paparnya.
Sementara itu, kata Dave, berkaitan dengan kebocoran data oleh Bjorka, pemerintah masih berusaha mencari tahu identitas hacker tersebut, dan motif yang bersangkutan.
"Kalau karakter Bjorka ini kita saya nggak tahu secara pribadi apakah dia berasal dari Indonesia atau dari luar dan apakah motifnya politik atau ada agenda terpisah untuk mengungkapkan kelemahan-kelemahan dari sistem jaringan pengamanan kita," tandasnya.