Sepakat Kerjasama Di Pemilu 2024, Cak Imin Sebut PKB Dan Gerindra Punya Visi Misi Sama

Laporan: Halida Dianisina
Sabtu, 18 Juni 2022 | 22:18 WIB
Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar/Halida Dianisina (Sinpo.id)
Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar/Halida Dianisina (Sinpo.id)

SinPo.id - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengatakan siap bekerjasama bersama Partai Gerindra dalam Pemilu 2024.

Muhaimin atau akrab disapa Cak Imin mengatakan silaturahmi dan pertemuan intensif sudah dilakukan jajaran DPP PKB bersama DPP Gerindra untuk menjalin kerjasama jelang Pemilu 2024.

"Alhamdulillah malam hari ini semakin menguat kerjasama itu sampai pada kesimpulan apa yang disampaikan Pak Prabowo bahwa PKB dan Gerindra siap bekerjasama secara utuh dan menyeluruh menjelang dan menyiapkan pilpres, pileg dan Pilkada 2024," ungkap Cak Imin di Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6).

Menurutnya, PKB dan Gerindra punya visi misi serta tujuan yang sama untuk NKRI yang lebih maju dan sejahtera.

"Semoga kerjasama kita ini bisa terus dilaksanakan bersama partai-partai lain menuju suksesnya Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024," katanya.sinpo

Komentar: