Kualifikasi Piala Dunia 2022, Vietnam Kalahkan China 3-1

Laporan: Azhar Ferdian
Selasa, 01 Februari 2022 | 21:59 WIB
Vietnam kalahkan China 3-1 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022/Net
Vietnam kalahkan China 3-1 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022/Net

SinPo.id - Timnas Vietnam membuat kejutan di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 . Menghadapi China di My Dinh National Stadium, Selasa (1/2/2022), Vietnam berhasil menang 3-1. 

Pertandingan baru berjalan delapan menit, Vietnam sudah unggul. Ho Tan Tai sukses mencetak gol dengan tandukannya, meneruskan umpan kiriman Do Hung Dung. 

Tuan rumah tak butuh waktu lama untuk menggandakan keunggulannya. Pada menit ke-16, giliran Nguyen Tien Linh yang menjebol gawang China lewat sepakannya. Tertinggal dua gol, China bekerja keras untuk mengejar ketertinggalan. 

Pada menit ke-23, Dai Wai Tsun mencoba peruntungannya dengan tendangan dari luar kotak penalti. Namun, upayanya belum membuahkan hasil. Peluang untuk tim tamu kembali datang pada menit ke-33.

 Mendapat umpan silang, Wu Lei langsung menanduk bola. Sayang, serangannya bisa ditepis kiper Vietnam, Tran Nguyen M?nh. China terus mencari cara untuk memperkecil ketertinggalannya. 

Peluang kembali didapat pada menit ke-45. Tetapi, tendangan bebas Dai Wai Tsun melambung, dan Vietnam menjaga keunggulan di akhir babak pertama dengan skor 2-0. 

Begitu paruh kedua dimulai, baik Vietnam dan China bermain terbuka. Kedua tim sama-sama berusaha menyerang, tetapi bola lebih banyak tertahan di tengah lapangan. 

China kemudian memperoleh sejumlah peluang. Beberapa kali mereka nyaris memperkecil ketertinggalan. Namun, mereka kemudian terperangkap jebakan offside. 

Setelah itu, Vietnam mulai melancarkan serangan balik. Keunggulan mereka hampir saja bertambah pada menit ke-66. Namun, sepakan Pham Tuan Hai dapat diamankan kiper China , Yan Junling. 

Gol ketiga untuk Vietnam kemudian datang pada menit ke-76. Phan Van Duc berhasil mencetak gol setelah menendang bola dari luar kotak penalti China. Para pemain China pun hanya bisa terdiam. 

Vietnam kemudian terus melanjutkan serangannya pada 10 menit terakhir. sayang, upaya mereka tak membuahkan gol tambahan.

Malahan, China berhasil memperkecil ketertinggalan melalui gol Xu Xin di menit ke-90 (+7). Papan skor berubah jadi 3-1. 

Hingga laga berakhir, skor tetap tidak berubah. Vietnam berhasil membuat kejutan dengan mengalahkan China melalui skor telak 3-1.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI