Polisi Periksa Ferdinand Hutahaean Senin Depan Terkait Cuitan ?Allahmu' Lemah
SinPo.id - Bareskrim Polri menaikkan status penanganan kasus cuitan 'Allahmu ternyata lemah' dengan terlapor Ferdinand Hutahaean ke tingkat penyidikan. Ferdinand Hutahaean bakal dipanggil Senin depan.
"Sudah dipastikan penyidik akan melayangkan surat panggilan ke Saudara FH (Ferdinand Hutahaean) sebagai saksi," ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta Selatan, Kamis (6/1).
Ramadhan menyebut kasus cuitan Ferdinand Hutahaean harus ditangani secara teliti. Dia menyebut penyidik bakal bertindak sesuai prosedur.
Polisi telah memeriksa total 10 saksi di kasus cuitan Ferdinand tentang 'Allahmu ternyata lemah'. Lima saksi di antaranya merupakan ahli dari berbagai bidang.
Sementara itu, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menegaskan, Ferdinand Hutahaean akan diperiksa Senin pekan depan.
"Ya betul, infonya Senin diperiksa," ujarnya saat dimintai konfirmasi, Jumat (7/1).
Terkait pemeriksaan itu, Ferdinand Hutahaean memastikan bakal memenuhi panggilan Bareskrim Polri. Dia menyebut akan memberikan klarifikasi kepada penyidik.
"Saya pastikan akan hadir hari Senin pada saat dipanggil. Saya akan berikan klarifikasi atas apa yang terjad,” katanya.
“Karena ini ribut, ricuh, karena opini dikembangkan oleh pihak pelapor seolah-olah ini adalah pertempuran antara Tuhan orang Kristen dengan Tuhan orang Islam," imbuhnya.