Menpora: Syarat Nonton PON Harus Sudah Divaksin

Laporan: Satria
Selasa, 31 Agustus 2021 | 21:44 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali/Kemenpora
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali/Kemenpora

SinPo.id - Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan bahwa pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX bisa ditonton langsung oleh masyarakat dengan syarat harus divaksin, meski demikian tetap ada pembatasan. 

"Kaitan dengan, penonton yang di sampaikan oleh pak Ketua, syaratnya vaksinnya sudah jalan," Kata Amali saat raker di Komisi X DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (31/8). 

Diketahui Pekan Olahraga Nasional atau PON Papua siap digelar, pada 2-15 Oktober 2021. Menpora juga menuturkan bahwa semua venue yang dibangun dalam mendukung pelaksanaan PON sudah siap 100%, kecuali venue dayung yang belum selesai total. 

"Untuk dayung ini emang masalahnya diperbatasan laut, karena ini dilakukan di teluk youtefa, ada masalah antara pemilik laut yang di sini," ucap Amali. 

Sebelumnya juga disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno bahwa Presiden mengizinkan pelaksanaan PON digelar dengan kehadiran penonton. 

"Tadi sudah diputuskan oleh bapak presiden (dalam ratas) bahwa penonton yang diperkenankan nonton PON adalah yang sudah tervaksinasi dan PON ini akan dilakukan dengan penonton terbatas," jelas Menparekraf dalam Weekly Briefing virtual, Senin (30/8).sinpo

Komentar: