Percepatan Pemulihan di Sumatra, Polri Terjunkan 86 Alat Berat

Laporan: Tim Redaksi
Jumat, 02 Januari 2026 | 20:53 WIB
Alat berat yang diterjunkan untuk penanganan bencana Sumatra (SinPo.id/ Humas Polri)
Alat berat yang diterjunkan untuk penanganan bencana Sumatra (SinPo.id/ Humas Polri)

SinPo.id - Polri telah mengerahkan total 86 unit alat berat dan 18 unit dump truck untuk mempercepat pemulihan wilayah terdampak bencana di Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara. Alat berat difokuskan untuk membersihkan lumpur, membuka akses jalan, dan memulihkan fasilitas umum.

"Polri tidak akan berhenti hingga seluruh akses di lokasi bencana benar-benar pulih. Masih ada desa, kecamatan, dan permukiman warga yang membutuhkan bantuan, dan kami terus berupaya maksimal untuk menjangkau semuanya," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Trunoyudo Wisnu Andiko, dalam keterangannya, Jumat, 2 Januari 2025.

Di Aceh, sambung Trunoyudo, 27 unit alat berat bekerja membuka akses desa dan kecamatan, membersihkan rumah warga, dan membangun tanggul sungai.

Di Sumatra Barat, 12 unit alat berat difokuskan membuka akses nagari dan korong. Di Sumatra Utara, 47 unit alat berat membuka jalur transportasi dan membersihkan material banjir.

Polri mengajak masyarakat dan relawan untuk bergandengan tangan membantu korban yang terdampak. "Dengan kebersamaan, proses pemulihan akan jauh lebih cepat dan lebih kuat," tandasnya.

BERITALAINNYA
BERITATERKINI