Ratusan Polantas Dikerahkan Kawal Keamanan Malam Tahun Baru di Jakarta
SinPo.id - Polda Metro Jaya mengerahkan ratusan polantas (polisi lalu lintas) untuk mengawal keamanan puncak pergantian tahun baru. Para personel juga bertugas memblokade total ruas jalan protokol Jenderal Sudirman-MH Thamrin.
"Kami akan melibatkan hampir 800 personel (polantas) dikerahkan. Bergabung nanti dengan jajaran kewilayahan dengan Polres jajaran," kata Kepala Bagian Operasi Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Robby Hefados kepada wartawan, Minggu, 28 Desember 2025.
Pihaknya juga menyiapkan skema rekayasa lalu lintas dan jalur-jalur alternatif untuk meminimalisir kepadatan di sekitar lokasi acara. Ratusan personel akan disebar di sejumlah titik di kawan Monas, Sudirman, dan sekitarnya.
"Para personel akan disebar di berbagai titik strategis untuk melakukan penjagaan, pengaturan, dan rekayasa lalu lintas," ujarnya.
Diketahui, pada puncak pergantian tahun, pelaksanaan malam bebas kendaraan atau car free night akan diberlakukan sejak pukul 18.00 WIB hingga 02.00 WIB.
Penutupan arus lalu lintas, juga dilakukan di ruas Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan MH Thamrin. Selain itu, pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan sejumlah pihak terkait untuk menertibkan parkir liar di sekitar lokasi kegiatan malam Tahun Baru 2026.
