Tak Ada Korban Jiwa di Lokasi Ledakan Gudang Peluru TNI
SinPo.id - Panglima Kodam (Pangdam) Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan memastikan tidak ada korban jiwa akibat ledakan di gudang peluru daerah Kodam Jaya TNI, Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
“Sampai dengan saat ini kami sudah mengecek seluruh lokasi, di arah pemukiman tidak ada korban jiwa,” kata Hasan kepada awak media, Sabtu, 30 Maret 2024 malam.
Hasan mengatakan saat ini pihaknya belum bisa ke lokasi karena masih ada potensi terjadi ledakan dari amunisi yang tersisa.
"Kami tidak bisa langsung masuk ke lokasi karena masih ada kerawanan ledakan kecil," imbuhnya.
Lebih lanjut, Hasan memastikan sistem keamanan pada gudang tersebut aman karena lokasinya berada di bunker dan terpasang tanggul yang mencegah ledakan ke samping gudang.
"Tapi kami pastikan bahwa prosedur maupun sistem pengamanan di gudang ini sudah sedemikian rupa seperti ini," ungkapnya.