Puji Telegram Kapolri, Dasco: Untuk Keamanan Dan Kenyamanan Masyarakat

Laporan: Ria
Selasa, 19 Oktober 2021 | 17:19 WIB
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad/Ist
Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad/Ist

SinPo.id - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengapresiasi langkah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo  yang membuat telegram ditujukan kepada seluruh Kapolda.

Dasco berharap semua jajaran kepolisian dapat melaksanakan tugasnya dengan baik

"Pertama saya beri apresiasi terhadap surat telegram Kapolri yang kemudian di sebarkan ke jajaran kepolisian,” ujar Dasco di DPR RI, Selasa (19/10).

"Kami harapkan dengan telegram tersebut aparat kepolisian dapat melaksanakan dengan baik agar keamanan masyarakat dan kenyamanan masyarakat seluruh Indonesia terjaga,” papar Dasco.

Dalam Telegram Kapolri akan  menindak tegas personelnya yang melakukan pelanggaran dalam kasus kekerasan terhadap masyarakat dapat dijalankan dengan baik oleh jajaran kepolisian.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menerbitkan surat telegram yang ditujukan kepada para Kapolda itu bernomor ST/2162/X/HUK.2.8./2021, Senin (18/10).

Salah satu poin meminta Kapolda melakukan penegakan hukum secara tegas dan keras kepada anggota Polri yang melakukan kekerasan ke masyarakat.

"Melakukan penegakan hukum secara tegas dan keras terhadap anggota Polri yang melakukan pelanggaran dalam kasus kekerasan berlebihan terhadap masyarakat,” tulis salah satu poin surat tersebut.

sinpo

Komentar: